Skip to main content

Featured

Catatan Penting Sebelum Memulai Trading

Peserta offline dan online BloggerHangout ke-80 | Foto: Dok Bloggercrony  Sama seperti transaksi jual beli di pasar yang umum kita lihat, trading juga hal serupa namun tanpa benda yang bisa dilihat mata.  Seperti freelancer, trader juga mengaplikasikan gaya kerja yang fleksibel. Bisa menghasilkan dimana dan kapan saja selama terhubung dengan koneksi internet. Ngga salah banget kalau banyak orang yang tergiur nyemplung di sana.  Namun tentu tak semudah itu. Banyak catatan yang perlu diperhatikan sebelum memutuskan untuk menjadi seorang full time trader.  Catatan-catatan inilah yang kemudian dibagikan oleh Caroline Adenan, seorang Content Creator dan Mom Trader dalam BloggerHangout ke-80 yang mengangkat tema Blogger Financial Literacy: Trading for Beginner , yang difasilitasi oleh Komunitas Bloggercrony dan Carro Indonesia.  Kegiatan ini juga menjadi BloggerHangout perdana bersama Carro Indonesia yang dilakukan secara hybrid dengan peserta offline dan online dari berbagai daerah di In

Journey Ngeratain Warna Kulit yang Belang

 

Scarlett Loving Fragrance Body Lotion Membantu Meratakan warna kulit yang belang | Foto: Efa Butar butar

Usai kembali di Depok setelah libur Nataru di Sumatera Utara, seperti biasa, hari Sabtu dan Minggu pagi adalah waktu yang kugunakan untuk lari. 

Mengambil rute hutan UI, pagi itu cukup terik dan kedatangan kami terbilang sudah cukup siang untuk mendapatkan Kilometer Kilometer jalanan. 

Mau tidak mau, di spot tertentu, kami harus berlari tepat di bawah sinar matahari. Di hutan UI nya sih aman ya, sangat teduh, sejuk dan dingin.

Baca juga: KIAT PERCAYA DIRI JALANI HARI

Catatan yang kugarisbawahi sepulang dari lari pagi itu adalah, untuk selalu menggunakan sunblock demi melindungi kulit dari paparan sinar matahari secara langsung. Pasalnya, sudahlah pakai celana olahraga pendek, baju olahraga bertangan pendek, oleh-oleh yang kubawa pulang selain hati yang bahagia dan tubuh yang bugar adalah kulit badan yang belang. 

Sulitnya menangani kulit yang belang

Kulit belang berarti adanya perbedaan warna kulit di area tubuh yang sama. Hal ini umum terjadi akibat paparan sinar matahari langsung yang berlebihan. Misalnya, area lengan yang tertutupi baju akan tetap seperti warna awalnya, sedangkan yang tidak tertutupi pakaian serta terkena paparan sinar matahari langsung akan berwarna lebih gelap. 

Sebenarnya kondisi ini tidak terlalu bermasalah jika kamu akan beraktivitas dalam balutan pakaian yang tangannya panjang. Namun akan cukup membingungkan jika pakaian yang kamu gunakan hanya sebatas lengan saja. 

Ada perasaan tidak nyaman dan kurang merasa percaya diri yang pada akhirnya membuatmu batal menggunakan pakaian berlengan pendek yang kamu sukai itu. 

Baca juga: YORDANIAN SEA SALT CONDITIONER, RAHASIA RAMBUT HALUS TERAWAT SEPANJANG HARI SERASA DARI SALON

Beruntungnya kondisi ini bukanlah sesuatu yang bersifat permanen dan masih bisa disembuhkan. Namun, untuk mengembalikan warna kulit seperti sediakala tentu membutuhkan waktu yang tidak sebentar. 

Kondisi kulit belang ini terjadi sejak tanggal 14 Januari lalu saat aku lari pagi di bawah sinar matahari pagi itu. Dan parahnya sampai saat inipun warnanya tak kunjung sama juga meski sudah beberapa kali menggunakan scrub. 

Ini bukan kali pertama aku mengalami hal serupa. Memang seturut pengalamanku, meratakan kembali warna kulit yang belang cukup menantang. 

Journey ngeratain kulit yang belang

Journey ngeratain warna kulit yang belang | Foto: Dokpri diolah dengan Canva 

Journey aku untuk ngeratain kulit belang ini terbilang panjang. 

Terkesan berat, tapi memang begitlah sebenarnya. Bikin belangnya mah 2 jam doang, balikinnya berbulan bulan. 

Kalau kulit jadi berwarna tan sekalian secara menyeluruh sih ngga masalah ya. Yang jadi masalah ya itu tadi, di satu tangan saja tapi warnanya ada tiga. Kan sebel!

Ada banyak langkah yang kucoba sebagai upaya untuk meratakan kembali warna kulitku. 

Sebut saja penggunaan scrub yang rutin 2 kali seminggu, penggunaan body lotion rutin pagi dan malam hari, sampai yang terakhir melakukan infuse glowing pada tanggal 3 Februari lalu. 

Lalu hasilnya bagaimana?

Getting better dibandingkan kondisi awal, tapi masih jadi pr untuk menuju warna kulit awalnya. 

Dibantu dengan Scarlett Loving Fragrance Body Lotion

Penggunaan body lotion memiliki peran penting dalam rutinitas skincare karena fungsinya untuk menjaga kelembapan. Beberapa jenis body lotion didesign tak hanya melembapkan namun bertugas pula untuk mencerahkan. 

Tentu ada perbandingan kandungan yang perlu kamu perhatikan. 

Untuk body lotion dengan claim mencerahkan, setidaknya harus mengandung SPF, Niacinamide, Vitamin C, Glutathione, Ceramide, Shea Butter, Vitamin C, Vitamin E, hingga Glycolic Acid. 

Baca juga: [REVIEW] FRAGRANCE BRIGTENING BODY LOTION FRESHY - BIKIN FRESH SEPANJANG HARI

Dan untuk menjawab kebutuhan mencerahkan dan meratakan warna kulitku, aku pilih Scarlett Loving Fragrance Body Lotion. 

Kenapa?

Itu tadi, kandungan yang kubutuhkan untuk mencerahkan dan meratakan warna kulit, ada di produk ini. Tidak semua, tapi mostly ada di produk ini. Sebut saja Ceramide, Glutathione, Niacinamide, SHEA Butter, Aloe Vera, dan Vitamin E. 

Belum lagi, secara general Scarlett Loving Fragrance Body Lotion bermanfaat untuk merawat skin barrier kulit, menenangkan kulit yang teriritasi ringan akibat paparan sinar UV, membantu mencerahkan kulit serta membantu melembapkan kulit. 

Pengalaman menggunakan Scarlett Loving Fragrance Body Lotion

Menggunakan Scarlett Loving Fragrance Body Lotion cukup mudah. Sama seperti penggunaan body lotion pada umumnya. 

Tuangkan secukupnya dan oleskan secara merata ke area tubuh. Produk ini bisa digunakan secara rutin pagi dan malam hari untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal. 

Body lotion ini juga dilengkapi dengan tutup yang bisa diset close dan opennya, sehingga lebih aman dan ngga akan ada tragedi ga sengaja kepencet dan lotion tumpah kemana-mana. 

Pengunci pada pump botol Scarlett Loving Fragrance Body Lotion | Foto: Efa Butar butar


Hal lain yang ingin aku cerita adalah, produk ini memiliki aroma mewah yang menenangkan dan cukup tahan lama. Teksturnya creamy sedikit cair. Saat diaplikasikan ke kulit pun tidak meninggalkan white cast

Berhasil ga balikin warna kulitnya jadi sama?

Well, kalau mau bicara jujur, so far ya belum. Aku juga pakenya baru 5 hari sih. Justru itu yang aku suka dari Scarlett Whitening, tidak menjajanjikan hasil yang instan tapi progressnya tetap kelihatan seperti di bawah ini. 

Sedikit better dari hari pertama pemakaian Scarlett Loving Fragrance Body Lotion yang kudokumentasikan. 

Kandungan dan manfaatnya masing masing

Scarlett Loving Fragrance Body Lotion | Foto: Efa Butar butar


Agar lebih kenal dengan produk ini, kita intip kandungan serta manfaat dari masing-masing kandungan tersebut, yuk!

1. 7X Ceramide

Dilansir dari Halodoc, Ceramide merupakan jenis asam lemak yang sebenarnya sudah ada dalam sel kulit manusia. Salah satu manfaatnya adalah melindungi lapisan penghalang kulit atau skin barrier. 

Skin barrier memiliki peran untuk menghalangi radikal bebas yang berpotensi menyebabkan infeksi dan peradangan pada kulit. 

Nah, Ceramide ini menjaga sekaligus meningkatkan kesehatan skin barrier agar tetap sehat dan berfungsi dengan baik. 

Begitu pentingnya, kandungan ini kerap dijadikan sebagai salah satu bahan dalam produk perawatan kulit seperti di Scarlett Loving Fragrance Body Lotion ini. Kabar baiknya, dalam produk ini, team Scarlett Whitening bahkan memasukkan 7x Ceramide untuk hasil yang lebih maksimal. 

Dalam produk ini, Ceramide bertugas untuk:

  • Menjaga kelembapan kulit
  • Membantu merawat skin barrier
  • Mencegah tanda-tandan penuaan dini: Ceramides dapat menyamarkan kerutan serta menjaga elastisitas kulit sebagai efek anti aging
  • Membantu menghaluskan kulit

2. Glutathione

Kalau berdasarkan website siloamhopitals.com, Glutathione adalah zat bersifat antioksidan yang berfungsi membantu menghalau efek paparan radikal bebas yang berasal dari lingkungan dan sinar UV yang dapat menyebabkan kerusakan pada kulit. 

Dalam Scarlett Loving Fragrance Body Lotion, kandungan ini berperan untuk membantu mencerahkan kulit dan melindungi kulit dari efek buruk sinar UV.

3. Niacinamide

Sudah jadi rahasia umum ya bahwa Niacinamide dipercaya dapat mengatasi berbagai masalah. 

Di sini, Niacinamide bertugas untuk membantu mencerahkan kulit dan membantu menyamarkan noda gelap pada kulit. 

4. Shea butter

Shea Butter sendiri membantu menjaga kelembapan kulitmu dan melindungi kulit dari efek buruk sinar UV.

5. Aloe vera

Aloe vera sendiri berkontribusi untuk membantu merawat elastisitas kulit, menyamarkan tampilan garis-garis halus, membantu menjaga kelembapan kulit serta melindungi kulit dari efek buruk sinar UV. 

6. Vitamin E

Vitamin E dalam Scarlett Loving Fragrance Body Lotion membantuk kamu untuk menyejukkan kulit yang teriritasi ringan, menjaga kelembapan kulit, merawat kekencangan dan elastisitas kulit serta melindungi kulit dari efek buruk sinar UV. 

Harga dan tempat belanja

Seperti yang selalu aku sampaikan, skincare adalah produk penting yang bersentuhan langsung dan kandungannya akan diserap oleh tubuh kita. Untuk itu, jangan sampai kamu menggunakan produk palsu yang berpotensi membahayakan kulit dan tubuhmu. 

Bagi kamu yang tertarik untuk menggunakan produk Scarlett Loving Fragrance Body Lotion ini, kamu bisa berbelanja di offcial store Scarlett Whitening. Selain tentu aman dan nyaman, kamu punya peluang untuk berdiskusi dengan customer service terkait produk yang sesuai dengan kebutuhanmu. 

Pun, kamu berkesempatan untuk mendapatkan harga yang menarik di waktu-waktu tertentu. Sebetulnya produk ini dibanderol hanya Rp 75.000 saja sebanyak 300Ml, namun, di hari-hari tertentu, Scarlett Whitening biasanya memberikan special price untuk customer setianya. Lumayan kan kalau dapat potongan harga?

Dan agar lebih nyaman, jangan lupa juga selalu cek keaslian produk Scarlett Whitening sebelum menggunakan demi keamanan kulitmu. 

Comments