Skip to main content

Posts

Showing posts with the label Anugerah Pewarta Astra

Kampung Jahit Elsa Maharrani, Karya Ibu Rumah Tangga Menembus Pasar Dunia

Elsa Maharrani sedang menggunakan baju karya Maharrani Hijab |  Foto: Instagram @elsamaharrani diolah dengan Picsart "Dan kini, karya yang diproduksi oleh tangan-tangan ibu rumah tangga itu, telah digunakan oleh selebriti papan atas Indonesia, tokonya berdiri kokoh di berbagai kota, serta mejeng pula hingga ke mancanegara." Membuka tabir di balik legitnya industri fashion luar negeri yang masuk ke Indonesia Ilustrasi sampah pakaian | Foto: Goodstats Pakaian masuk dalam salah satu kebutuhan sandang, yaitu kebutuhan pokok yang wajib ada untuk melindungi tubuh manusia dari panas dan dingin. Dilansir dari uniformmarket.com, pasar pakaian global kini bernilai $1,79 Triliun dan menyumbang 1,6% dari PDB dunia.  Produk fashion ini kian diminati manakala kebutuhannya yang absolut, terkadang digunakan pula sebagai identitas diri, trendnya yang selalu berubah hingga tidak memiliki batasan kadaluwarsa. Artinya, masuk dalam industri fashion memiliki peluang keuntungan yang cukup besar....

Maharani; Tinggalkan PNS Demi Jadi Petani

Maharani | Foto: Fathul Rakhman/Mongabay Indonesia Mungkin bagi sebagian orang, tempat kering kerontang niscaya hampa dan tidak menghasilkan. Padahal jelas sekali, saat ini terjadi, selain lingkungannya tak elok dipandang, tak nyaman pula ditinggali dan ini berarti berkurang pula lahan penghasilan bagi sebagian petani di suatu wilayah.  Apesnya lagi, saat ini anak muda lebih memilih untuk menjauh dari lingkup kerja pertanian dengan berbagai alasan.  Dilansir dari Media Indonesia, alasan tersebut diantaranya kurangnya dukungan, citra sektor pertanian yang kurang bergensi, kesejahteraan pekerja yang rendah, kebutuhan akan kehidupan yang nyaman, edukasi yang kurang merata serta ulasan lahan pertanian yang terus berkurang.  Beruntungnya Indonesia, ketika menjadi pekerja di corporate adalah impian bagi sebagian besar anak muda dan menjadi ASN  masuk dalam list cita-cita sebagian lainnya, sekitar satu dekade lebih lalu, seorang anak muda dari Lombok Tengah, Nusa Tenggara...