Menjawab Pro dan Kontra Film Joker Lewat Traveloka Xperience

19
Foto: Warner Bros
Traveloka Xperience dengan film Joker? Apa korelasinya sih?

Oh ada. Namun sebelum aku jelasin, yuk kita cari tau dulu sedikit bocoran tentang film Joker ini.

Film Joker, Serta Pro dan Kontranya
Belakangan ini, dunia perfilman Indonesia sedang ramai dengan film yang berjudul Joker. Sudah pada nonton, kah?

Kalau belum, berhubung aku sudah, aku kasih sedikit informasi nih sama kamu. Tapi tenang, ngga akan spoiler kok.

Joker adalah film psikologis yang berasal dari Amerika Serikat. Film ini disutradarai oleh Todd Phillips yang juga berperan selaku produser. Selain Todd, film Joker juga disutradarai oleh Bradley Cooper dan Emma Tillinger Koskoff.

Film ini, oleh Lembaga Sensor Film (LSF) Indonesia, dimasukkan dalam klasifikasi R alias Restricted karena banyak sekali adegan kekerasan, Bahasa dan perilaku mengganggu yang kalau banyak dilihat anak-anak, mungkin akan memengaruhi psikologis anak tersebut. Hal ini juga lah yang membuat film ini menjadi pro dan kontra di tengah-tengah penonton.

Banyak orang tua yang mengatakan bahwa film ini tidak layak ditonton oleh anak-anak. Ya memang bukan untuk anak-anak. Karena film tersebut telah dikategorikan untuk penonton berusia 17 tahun ke atas. Itu sebabnya, sebelum memilih film di bioskop, terutama jika untuk tontonan keluarga yang di dalamnya masih ada anak-anak, sebaiknya perhatikan kategori film tersebut. 

Dan pilihlah film yang layak untuk dinikmati oleh keluarga. Film yang jauh dari adegan kekerasan, perilaku menyimpang ataupun Bahasa yang tidak layak untuk didengarkan oleh anak-anak.

Kembali ke Joker.

Aku ngga akan kasih tau scene apa saja yang merujuk pada hal-hal menyimpang tersebut karena sejauh ini, meski menuai banyak cibiran, Joker masih terus saja tayang di bioskop dan masih memiliki cukup banyak peminat. Selain itu, jika dijelaskan secara detail rentetan cerita pada film, itu namanya spoiler. Hihih.

Film ini diperankan oleh Joaquin Phoenix. Perannya dalam film tersebut keren banget. Totalitas Joaquin dalam film Joker terbukti dengan diberinya standing applause selama 8 menit oleh para penonton pada saat Premier film Joker di Venice Film Festival. 

8 menit, lho. Kebayang ngga? Ini bisa dikatakan sebagai indikasi betapa penonton emang takjub dengan perannya

Menikmati Alur Cerita dan Kisah Arthur Fleck yang Meminta Dipanggil dengan Nama Joker
Setelah usai menonton Joker, sejujurnya aku juga sangat mengapresiasi film tersebut. Peran dari masing-masing aktor, alur cerita yang menarik dan bikin penasaran, oh ya, sekali lagi. Aku juga sangat terpukau dengan totalitas Joaquin di film tersebut. Baik dari segi peran, sekaligus dari segala persiapannya untuk memerankan tokoh Arthur.

Kok Arthur?

Ya, Joaquin dalam film Joker adalah seorang pria yang tinggal bersama Ibunya dan memiliki keinginan untuk menjadi seorang komedian. Namanya Arthur Fleck. Berbagai macam kebaikan telah dilakukannya, namun masih saja hal yang datang padanya berbanding terbalik dengan apa yang telah diberi. 

Sampai tiba di satu titik, Arthur seperti menemukan jawaban bagaimana seharusnya menghadapi hidupnya yang pelik. Dalam satu acara yang sudah lama sangat diinginkannya, dia meminta agar diperkenalkan dengan nama Joker. Joker yang merujuk makna komedian.

Tentang Traveloka
Balik lagi pada pertanyaan, apa sih hubungannya dengan Traveloka Xperience?

Oke aku jelasin. Semua orang tentu sudah tau Online Travel Agent yang satu ini. Jikapun tak semua, aku yakin 8 dari 10 orang sudah mengetahuinya.

Traveloka sendiri adalah Online Travel Agent (OTA) yang menyediakan layanan pemesanan tiket pesawat dan hotel secara online.

Perusahaan start up yang telah berstatus unicorn asal Indonesia ini didirikan pada tahun 2012 oleh Ferry Unardi, Derianto Kusuma, dan Albert Zhang.

Traveloka semula hanya berfokus pada perjalanan domestik, namun sejak tahun 2015, perusahaan ini mulai berekspansi ke sejumlah negara di Asia. Bahkan saat ini, jika kamu berencana melakukan perjalanan ke wilayah Eropa atau Amerika, kamu bisa mencari tiket pesawat serta penginapannya di aplikasi Traveloka.

Hadirnya Traveloka tentu sangat membantu pencarian tiket dan penginapan di tempat tujuan oleh pecinta Traveling dimana pun berada.

Ini pulalah yang menjadi bukti bahwa Traveloka terus memberikan pelayanan terbaik bagi traveler yang menginginkan kecepatan layanan, kemudahan layanan serta harga yang lebih terjangkau.

Berkenalan dengan Traveloka Xperience
Tak berhenti sampai di sana, Traveloka terus berinovasi. Dan kali ini Traveloka baru saja merilis fitur terbaru, yakni Traveloka Xperience

Sebuah fitur yang dihadirkan Traveloka demi mempermudah user untuk mendapatkan kebutuhan hiburan dan gaya hidup yang terintegrasi dalam satu aplikasi.

Fitur terbaru ini menyediakan mulai dari tiket atraksi, tur, tiket taman bermain anak, pijat dan spa, kecantikan, tiket event/festival/konser, kelas olahraga sampai ke tiket bioskop.

Karena kebetulan aku masuk dalam kategori manusia movie addict, kemudahan mendapatkan tiket bioskop serta banyaknya pilihan promo masuk dalam prioritas setiap kali aku mencari aplikasi-aplikasi penyedia tiket menonton di bioskop.

Tepat sekali dengan ramainya film Joker, aku menyadari adanya fitur baru di Traveloka yang menawarkan #XperienceSeru. Dan tanpa pikir panjang, rasa penasaran akan film Joker serta penasaran akan kemudahan yang ditawarkan Traveloka Xperience, maka aku menjawab rasa penasaran akan keduanya secara bersamaan. 

Kemudahan Mendapatkan Tiket Menonton di Bioskop Lewat Traveloka Xperience
Jika selama ini Traveloka hadir untuk memberikan kemudahan dalam membeli tiket pesawat atau sekedar memesan tempat menginap, maka lewat Traveloka Xperience, user akan menikmati pula betapa mudahnya untuk mendapatkan tiket menonton di bioskop lewat fitur ini sebagaimana yang telah aku coba. 

Caranya memang mudah sekali:
1. Buka aplikasi Traveloka pada smartphone 
Untuk mempermudah pemesanan dan mendapatkan beragam promo dari Traveloka, pastikan sudah mengunduh aplikasi Traveloka di smartphone kamu ya. 

2. Pilih "Xperience"

Foto: Tangkap Layar Laman Beranda Traveloka Pribadi

Karena masih baru, fitur ini dibuat sedikit mencolok. Pengguna akan sangat terbantu untuk mendeteksi keberadaan fitur ini dengan melihat adaya tulisan "Baru" di bagian atas fitur sebagai indikator bahwa fitur tersebut masih baru.

3. Klik "Bioskop" dan pilih Film yang akan ditonton

Foto: Tangkap Layar Laman Menu Traveloka Pribadi

Berhubung aku menggunakan Traveloka Xperience ini untuk menonton Joker 2019, maka yang kupilih pada aplikasi adalah menu "Bioskop"

Pada menu ini, kamu akan dihadapkan pada dua pilihan, yakni:
a. Jelajahi 

Foto: Tangkap Layar Laman Jelajahi Akun Traveloka Pribadi

Pada halaman ini, pengguna dapat melihat judul-judul film yang sedang tayang di bioskop. Akan ada banyak film yang bisa dipilih, namun sekali lagi, selalulah memilih film sesuai dengan umur penonton.

Selain bisa melihat-lihat poster dan judul film, di tampilan ini, pengguna juga dapat memilih langsung kota pilihan. 

Berhubung aku tinggalnya di Depok, aku memilih kota Depok sebagai tempatku menonton film Joker 2019. Di sisi sebelah kanan halaman ini, pengguna dapat memilih jenis bioskop yang diinginkan, CGV atau Cinemaxx. Kamu bisa memilih sesuai keinginanmu. 

Jika telah memilih salah satu, maka halaman akan menunjukkan judul film, dan jadwal penayangannya. 

Opsi ini memang sedikit repot, tapi kamu bisa berlama-lama menikmati tampilan poster film untuk membantumu menentukan film apa yang kira-kira menarik untuk ditonton. Namunnn, jika kamu sudah tau judul film yang akan kamu tonton, beralih lah ke opsi B

b. Beli Cepat

Foto: Tangkap Layar Laman Pilih Cepat akun Traveloka Pribadi
Di halaman ini, akan ada poster film, jenis film tersebut, serta di bagian bawah ada jadwal menonton. Kamu bisa pilih salah satu tanggal, lalu tentukan jam menonton sesuai waktumu. Menurutku, ini jauh lebih simpel dan cepat sesuai namanya. 

4. Pilih Kursi

Foto: Tangkap Layar Laman Pemilihan kursi akun Traveloka Pribadi

Pilihlah kursi yang masih kosong. Pastikan kamu mengetahui persis posisi layar agar tak salah memilih kuris. Kenyamanan selama menonton juga perlu, duduk di kursi persis di depan layar cukup merepotkan leher dan membuat mata jadi sakit. Pastikan hal itu tidak terjadi.

5. Pilih Metode Pembayaran

Foto: Tangkap Layar Laman Pilihan bank pembayaran akun Traveloka Pribadi

Usai memilih kursi yang kamu inginkan, pilihlah metode pembayaran yang menurutmu sangat mudah untuk dilakukan. Saranku, bayarlah dengan bank yang kamu sudah punya aplikasi m bankingnya di HP. Ini aku sampaikan karena waktu pembayaran yang diberikan hanya sekitar 3 menit. Waktu yang cukup pendek jika harus cari-cari ATM terlebih dahulu. 

6. Lakukan pembayaran

Foto: Tangkap Layar Laman Pembayaran Traveloka Pribadi

Sebelum melakukan pembayaran, masukkan kode promo untuk mendapatkan potongan harga. Ini dia salah satu keunggulan yang selalu kusuka tiap kali bertransaksi baik tiket pesawat ataupun hotel di Traveloka. Banyak sekali kode voucher untuk potongan harga. Hehehe.

Segera lakukan pembayaran dan hindari menunda-nunda.

7. Terima pemberitahuan pesanan

Foto: Tangkap Layar Laman Pemberitahuan Traveloka Pribadi

Voila
, transaksi selesai. Kamu akan mendapatkan pemberitahuan jika pembayaran telah berhasil. 

Kembalilah ke aplikasi Traveloka, lalu buka menu "Pesanan" untuk memastikan kembali pesananmu telah ada di sana. 

Foto: Tangkap Layar Laman Pesanan Traveloka Pribadi

8. Pergi ke Bioskop
Setelah beli tiket, yang pasti harus ditonton dong filmnya? Pergilah ke bioskop sesuai jadwal menonton yang telah kamu pilih. 

Sampaikan booking ID kepada petugas dan tiketmu akan diberikan. 

Foto: Dokumen Pribadi

Satu lagi, agar menontonmu lebih menyenangkan, siapin Popcorn juga yaa. Hihihi. Nonton dehhh. 

Gampang bangetkan?

Post a Comment

19Comments
  1. Wah, sekarang traveloka bisa untuk beli tiket bioskop juga yaaa. Lebih mudah pastinya

    ReplyDelete
  2. Keren ih pake traveloka. satu aplikasi bisa buat apa aja. Kalo dulu taunya cuma buat pesen tiket pesawat, kereta n hotel, sekarang makin banyak layanannya. termasuk buat beli tiket bioskop..

    ReplyDelete
  3. AKu udah nin nonton film Joker. 2 jam ya durasinya lumayan. Senangnya kita bisa beli tiket nonton di bioskop via Traveloka Xperience. Enak bisa pilih kursi hehe pesannya gampang. Bayarnya juga praktis ya mbak. Boleh nih kapan2 aku mau coba ah :D

    ReplyDelete
  4. Asyik banget kalau bisa membeli tiket nonton bioskop dengan cara yang mudah seperti ini. Baiklah insyaAllah akan aku praktekkan ah. Menarik nih informasinya :)

    ReplyDelete
  5. Rnank dong ya, sekarang kalo mau nonton, gak perlu lagi antri buat beli tiket. Cukup lewati Traveloka aja.

    ReplyDelete
  6. Sukanya tuh kalo kalo pesen tiket di traveloka semua bikin puas dan mudah banget berbagai pilihan kegiatan seru hanya dalam satu aplikasi

    ReplyDelete
  7. Jadi penasaran dengan film Joker ini yah meski banyak menuai pro dan kontra. Btw sekarang asyik ya kalau mau nonton di bioskop gak perlu antri di tempat karena pesannya bisa langsung via Traveloka Xperience. Keren deh fiturnya, ku juga pengen cobain.

    ReplyDelete
  8. Setelah melihat banyak yang mereview Film Joker ini, bikin aku semakin penasaran. Pas banget nih dengan fitur traveloka xperience bisa beli tiket nonton bioskop ya. Kalau Film Joker sudah ada belum ya di fitur ini.

    ReplyDelete
  9. Aku sudah nonton Joker, dari film ini aku brlajar bagaimana pengasuhan itu berperan penting thd karakter seseorang nantinya..

    ReplyDelete
  10. Wah, pas banget pengen nonton joker. Baca blog ini. Lumayan banget dapet promo. Cus ahh

    ReplyDelete
  11. Aku belum sempat nonton film ini mbak dan banyak hal yang bisa didapat ya. Btw asik banget ya Traveloka Xperience ini mbak dimudahkan dalam segala hal.

    ReplyDelete
  12. Jadi Joker ini bukan filmnya DC ya? Makin penasaran nih pengen nonton

    ReplyDelete
  13. Baru tau bradley cooper ikut sutradarain yaa, sampe standing uplause 8 meni itu bener2 keren banget, akupun terkagum2 aktingnya arthur totalitas banget, skrg mau cari tiket nonton ga perlu antri tinggal pesen online lewat traveloka experience seruu banget

    ReplyDelete
  14. Saya sampai sekarang blm sempat2 nonton film Joker, padahal pada ngajakin. Enak ya sekarang, mau pesen apa aja bisa melalui traveloka. apalagi traveloka xperience banyak pilihan wahana dan bisa beli tiket nobar

    ReplyDelete
  15. Wah aku jd nyesel kmrn nonton Joker gak manfaatin fitur Traveloka Apps., baeklah nanti kalau nonton lagi pasti aku manfaatin. Mayan diskonnya :D
    Aku suka film Joker ini lbh ke arah acting pemainnya, salut totalitas banget si Mas Joaquin ini :D

    ReplyDelete
  16. sekarang jadi lebih mudah ya nonton bioskop bisa pake Traveloka Xperience ini mba, aku juga habis nonton film Joker itu yang masih terbayang2 adalah panggilan ibunya kepada Arthur ini adalah Happy

    ReplyDelete
  17. yang doyan nonton bioskop pasti seneng banget nih dengan adanya Traveloka Xperience, lumayan banget diskonnya yah...

    ReplyDelete
  18. serunya sekarang mau nonton film di bioskop gak perlu antri lagi hehehe, aku makin penasaran akan film Joker ini

    ReplyDelete
  19. Saya sebenarnya penasaran sama film-nya
    Tapi masih punya bayi 29 hari jadi belum diijinkan nonton
    Baca review sana sini banyak pro kontra

    ReplyDelete
Post a Comment